WISATA KE PULAU BELITUNG, BISA KEMANA AJA?


Helloooowww, wah udah mulai jarang lagi update blog. Huhuhuhuhu.

Kali ini ane mau cerita pengalaman ane datang ke Pulau Belitung ganss. Dari Jakarta kita cukup menempuh perjalanan 1 jam saja, tapi itu via pesawat yaa bukan via kapal wkwkwk. Jadi Belitung ini termasuk ke dalam provinsi Bangka-Belitung dan ane mengiranya kalau Bangka-Belitung ini terletak di satu pulau yang sama. Ternyataa beda cuii. Pulau Bangka Ibu kotanya Pangkal Pinang, sekaligus ibukota provinsi Bangka-Belitung. Kalau Pulau Belitung ibu kotanya Tanjung Pandan.


Dari atas pesawat nih ane melihat Belitung masih hijau banget gan dan juga banyak keliatan bekas-bekas tambang, tanah berwarna putih dengan danau-danau berwarna hijau yang bikin gue pengen nyemplung kesituu. And Then Sampailah kita di Bandara H.A.S Hanandjoeddin. Tipikal bandara kecil pada umumnya eitss tapi jangan salahhh. Disini udah ada penerbangan Internasional lohh. Hmmm. Oke karena masih pagii nih dan perut butuh asupan cinta kasihhh maka kita mencari dulu sarap-an pagi kitaa. Dibawalah kita ke sebuah kedai yang menjual mie khas belitung. Nama kedainya adalah Mie Acin. Acin bukan Asin versi alayy yaaa, tapi memang namanya Acin. Mie Acin ini sudah terletak di kota Tanjung Pandan nya gaess. Sepanjang perjalanan dari Bandara ke kota ane bisa menyimpulkan bahwa disini masih sepi bangett. Rumah-rumah penduduknya masih jarang dan kebanyakan masih hutan disini. Hmmmm lumayanlah for sweet escapee sejenak, eyaaaa.


Mie Khas Belitung

Selesai urusan perut kita berkunjung ke Danao Kaolin. Nah pemandangan dari atas pesawat berupa tanah putih dan danau-danau kebiruan itu rupanya tempat ini coi. Bekas penambangan Kaolin. Buat yang belum tau, Kaolin adalah salah satu mineral yang digunakan dalam industri kosmetik, sabun, dll. Jadi karena peninggalan kegiatan pertambangan berarti secara ekosistem lingkungan tempat ini sudah rusak huhuhu sedih. Eh tapi kok walaupun rusak bisa seindah ini yaaa. Hmmmm. Tanahnya yang putihh putih beningg dan airnya yang biru manjaaa seakan menghipnotis diri ini untuk segera buka baju dan buka celanaaa. Untunglah rasionalitas otak ini masih bekerjaa Hmmmm.

Danao Kaolin

 Replika Sekolah Laskar Pelangi


Selesai berfoto-foto ria, kita melanjutkan perjalanan kita ke Replika Sekolah Laskar Pelangi. Nahh you guys know laskar pelangi? Novel Karya Andrea Hirata yang di filmkan dan sukses membuat Belitung terkenal. Ya, menurut pengakuan orang-orang disini juga demikian, Belitung jadi rame semenjak Laskar Pelangi melejit. Lokasi sekolah sebenarnya sudah runtuh gaes. Nah sebagai bentuk penghargaan maka dibuatkan lah replika nya yang super duper miripp.

Ga jauh dari sini kita menuju ke Museum Kata Andrea Hirata. Tempat ini colorful banget ihhhh. Warna warni didinding masuknya. Museum Kata ini adalah museum literasi pertama di Indonesia lohh. Di dinding-dinding tempat ini terpampang karya-karya sastra beliau. Mulai dari novel-novel nya yang terbit di dalam dan luar negeri, cerpen-cerpen yang memang sama sekali tidak diterbitkan dan dokumentasi-dokumentasi tentang laskar pelangi. Pokoknya tempat ini so inspiring lahh.




Belitung tidak hanya kaya akan kaolin, tapi timah juga cui. Nah disini juga ada bekas penambangan timah yang udah cukup tua. Namanya adalah open pitt di daerah kelapa kampit. Ada semacam danau gitu di tengahnya, pokoknya apiklahh pemandangannya. Nah sialnya ane dateng di hari kerja and then guess what, ga ada orang lain selain ane makanya rada agak serem gituu. Sendirian di bekas penambangann. Hiiiii. Pikiran ane langsung ada di film walking dead. Anw buat lau yang mau kesini harus nanjak sikit yaa melewati hutan. 

 Open Pitt
Pantai Tanjung Tinggi

Nah destinasi selanjutnya adalah pantai tanjung tinggi. Di Belitung ini sebenarnya banyak wisata pantai, tapi salah satu yang terkenal adalah pantai tanjung tinggi karena disini adalah lokasi shooting film laskar pelangi. Oya kalo diperhatikan di Belitung ini khususnya daerah-daerah pantai banyak sekali terdapat batu-batu granit berukuran raksasa. Nah konon ceritanya batu-batu ini muncul dari dalam perut bumi gaes dan tersebar di sepanjang wilayah Belitung ini. Hmmmm. Pantai Tanjung Tinggi ini cocok banget buat menikmati sunset sore hari gaes. Airnya yang tenang dan juga batu-batu besar yang bisa jadi tempat bersantai kita sambil di belai angin sepoi2. Unchhhh Amboi sangatt.

Wisata pantai favorit lainnya adalah Pulau Lengkuas gaes dimana disini terdapat mercusuar yang masih berfungsi lohh. Mercusuar inilah yang menjadi ikon utama Pulau Lengkuas. Disini kalian bisa sekedar main-main di pasir putih yang luar biasa indah atau kalian juga bisa snorkeling gaes. BACA TENTANG PULAU LENGKUAS


VLOG BELITUNG

Comments

Popular posts from this blog

KENAPA JALANAN DI DAERAH PEGUNUNGAN BERBELOK BELOK?

KENAPA APLIKASI SPOON RADIO MASUK KE SERVER NEGARA LAIN (KOREA)